pasoneMAGZ

Majalah Online SMA Pasundan 1 Bandung by Nalispatu & KIR

Matematika


Artikel oleh : Silvy Apriliani, kelas XII-B1

Apa sih matematika itu? Ada yang bilang matematika itu susah, ribet, ga bisa ngitung, pusing tapi ada juga sebagian orang yang mengatakan bahwa matematika itu pelajaran paling mudah di antara pelajaran yang lain nya. Yaaa, memang betul matematika itu akan menjadi pelajaran mudah jika kita mampu memahami konsepnya.

Lalu apa sih yg membuat orang-orang menganggap kalau matematika itu sulit? mungkin karena guru nya atau materinya. Tapi perlu kalian ketahui kalau matematika itu adalah dasar dari segala ilmu lohh. Semenjak saya menjadi siswa SMAPSA ini matematika menurut saya, kadang susah dan kadang gampang (mungkin pengaruh dari guru dan pemahaman konsep). Waktu kelas X saya belajar matematika oleh Pak Harsono…yaaa cara mengajarnya itu nulis, nerangin (kayak ngobrol sendiri), disuruh maju kedepan dan tandatangan dibukunya. Mungkin Pak Harsono seperti itu karena factor umur kali yaaa. Kelas X saya sempat mendapatkan belajar tambahan oleh pak Ashari bab logaritma waktu itu (masih inget gak pak ? X5 ). Tapi itu semua tidak berlangsung lama karena Pak Ashari harus pergi ke Jepang (tapi untung saja ada guru PPL).

Menginjak kelas XI saya belajar matematika oleh Ibu Lilis… cara mengajarnya tidak begitu bad tapi Bu Lilis itu selalu memberikan tugas dan cara penilaiannya itu tanda tangan. Mau ngerjainnya capruk juga tetep dikasih tandatangan yang nilai tandatangannya itu 100¬-¬_-. Naaah ketika saya kelas XII Pak Ashari mengajar kembali disekolah tercinta ini. Bab pertamanyaitu integral, integral itubab yang kadang susah kadang gampang juga. Pak ashari sering bercerita tentang pengalaman hidupnya, memotivasi kita pastinya dengan cara pandangannya itu. Pak Ashari itu keren, unik, cerdas. Jadi menurut saya matematika itu bukan hal yang susah, ribet. Sukai dulu matematika baru kita bisa menganggap bahwa matematika itu gampang, hilangkan sugesti kalau matematika itu susah…..

Leave a comment

Information

This entry was posted on December 13, 2014 by in PasoneMAGZ Inspire, PasoneMAGZ Learning and tagged , , .

Enter your email address to follow this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 24.4K other subscribers

Blog Stats

  • 64,226 hits

Follow me on Twitter